Minggu, 19 Juni 2011

ITF Oneject Indonesia dan RemajaTenis cukup meriah

RemajaTenis, 19 Juni 2011. Hari pertama turnamen RemajaTenis yang berlangsung di lapangan tenis Caringin diramaikan dengan hadirnya petenis dari berbagai daerah, dan bahkan dari ujung timur Indonesiapun hadir yaitu dari Papua. Minimnya turnamen di Indonesia Timur sehingga oleh orangtua memberangkatkan putranya keluar Papua dengan beaya cukup tinggi. al ini disampaikan oleh Djari selaku orangtua dari petenis Yahya R Djari peserta KU12 tahun kepada August Ferry Raturandang di lapangan tenis Caringin. " Saya beli tiket mahal sekali Rp 5 juta perorang. Kami datang bertiga bersama pelatih." ujar Djari kepada AFR.
Liburan sekolah dibulan Juni dan Juli ini membuat padatnya penerbangan dan juga hotel hotel di Bandung banyak yang penuh karena berdatangannya wisatawan ke kota Kembang Bandung.
Suasana cukup meriah dengan hadirnya petenis dari berbagai daerah baik perorangan maupun berombongan seperti dari Pariaman (Sumatra Barat), Lahat (Sumsel), Lampung. Disampaika oleh Direktur Turnamen Rahayu kepada RemajaTensi , peserta RemajaTenis saat ini 107 dikelompok 10 tahun, 12 tahun dan 14 tahun.
Padatnya turnamen di Indonesia memberikan kesempatan kepada petenis untuk memilih turnamen yang dikehendakinya. Dikatakan pula setelah di Bandung mulai 26 Juni di Cibinong dan juga Tegal diselenggarakan Turnamen nasional. "Peserta bisa memilih antara kedua turnamen yang berbeda kategorinya. Kalau Cibinong masuk Kategori J-5 sedangkan Tegal Open J-4." ujarnya.
Pendaftaran telah dilakukan dan kedua turnamen mempunyai daya tarik tersendiri didalam mempromosikan turnamen.

Di Bandung saat ini juga berlangsung turnamen tenis internasional ITF Oneject Indonesia di lapangan tenis Siliwangi Bandung. Turnamen ini diikuti petenis dari manca negara seperti Timor Leste, Malaysia, Singapore, Thailand, Filipina, Hongkong, China, Chinese Taipei, Korea, Jepang, Inggris, Jerman, India, Australia dan Indoensia. Hal ini dikemukakan oleh Direktur Turnamen Sukiswo Ali kepada August Ferry Raturandang bersama Jahja T Tjahjana. "Dibandingkan tahunlalu kali ini jumlah negara peserta lebih banyak." ujar Suksiwo Ali yang sekarang duduk di KONI Provinsi Jabar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar