RemajaTenis, Semarang, 25 Maret 2021. Diandra kirana Wulan Sari petenis potential asal Blora berhasil lolos dalam seleksi Popnas mewakili Jawa Tengah yang dilaksanakan 24-25 Maret 2021 dilapangan tenis Stadion Jatidiri Semarang.
Putri cantik kelahiran 4 juni 2006 berhasil mengalahkan lawan lawannya dalam seleksi tersebut.
Diandra sebagai siswi SMPN 6 Blora dihari pertama 24 Maret 2021 berhasil mengalahkan petenis Salatiga Rany Rahmasari 8-0
Pertandingan kedua berhasil mengalahkan petenis tuan rumah Aprilia Ayu dengan angka telak
berhasil pula mengalahkan petenis Cilacap Sekar Vinda Khoirunisa dengan angka 8- 2
Kemenangan yang diperoleh Dianda berkat latihan yang tekun selama pandemi Covid-19 membuahkan hasil.
Menurut pelatihnya, Anto mengatakan kalau Diandra sangat disiplin. " Diandra sangat disiplin kalau latihan. Dengan postur 166 cm sangat ideal bagi petenis, mendukung prestasinya" ujarnya.
Selama ini Blora banyak menghasilkan petenis petenis potensial.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar