Rabu, 27 Mei 2009

Paket Rp 5 juta ke Peserta PON Tenis

RemajaTenis, 27 Mei 2009. Pekan Olahraga Nasional Tenis atau PON Tenis 2009 yang dipertandingkan tanggal 27 Juni – 5 Juli 2009 di Gelora Bung Karno selain mempertandingkan kelompok veteran dan Umum , dipertandingkan pula kelompok yunior yang terdiri dari kelompok 14 tahun dan 16 tahun. Demikian menurut administrator PP Pelti Damrah SPd. Sampai hari ini sudah terdaftar 18 provinsi yaitu Sumatra Utara, Riau, Sumatra Barat, Jambi, Bengkulu, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Slawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Maluku Utara, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur.
Oleh Damrah disampaikan ada tawaran kepada peserta kelompok yunior ini paket sebesar Rp 5.000.000 untuk 4 petenis yang mencakup beaya akomodasi, transportasi ketempat pertandingan dan konsumsi .

Sedangkan pertandingan Mini Tenis menurut Hudani Fajri Wakil Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Daerah PP Pelti ikut dipertandingkan ditempat yang sama. Dan sudah mendaftarkan 9 provinsi Pelti yaitu Jambi, Bengkulu, DKI Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi selatan, Sulawesi Barat, Maluku dan Papua
.

Selanjutnya dikatakan disela sela acara PON Tenis yang akan diliput oleh media massa diselenggarakan pula pengenalan ITN (International Tennis Number), Play & Stay tennis maupun seminar pertenisan yang semuanya dilaksanakan di Gelora Bung Karno. Disamping itu selama 9 hari diadakan bazaar yang mempertunjukkan pula hasil produk dalam negeri selain produk olahraga lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar